Search

Viral, Wanita Ini Temukan Jodoh Melalui "Mutualan" di Twitter, Ini Kisahnya... - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebuah unggahan dari seorang wanita yang mengaku menemukan jodoh saat "mutualan" di Twitter, viral di media sosial pada Sabtu (15/2/2020).

Unggahan tersebut dibagikan oleh pemilik akun Twitter @ReginaRosaliani.

Hingga Rabu (26/2/2020) pukul 06.00 WIB, unggahan tersebut telah di-retweet lebih dari 7.500 kali dan disukai lebih dari 30.000 kali.

Baca juga: Viral Pintu Keluar Tol Rawa Buaya Dipalang Rantai, Ini Penjelasannya

Dalam unggahannya, @ReginaRosaliani menuliskan "Disaat pria lain meninggalkanku dengan alasan aku bukan wanita baik-baik, hanya dia yang mampu bertekad sekuat tenaga untuk membimbingku menjadi lebih baik."

Konfirmasi Kompas.com

Mengonfirmasi hal itu, Kompas.com menghubungi pemilik akun yang bernama lengkap Regina Rosaliani tersebut.

Ia mengungkapkan bahwa unggahan tersebut adalah memang benar miliknya.

Awalnya, ia mulai "mutualan" dengan seorang pria yang bernama Ari Setiawan pada Desember 2019 silam.

Adapun "mutualan" sendiri dapat diartikan sebagai perkenalan atau pertemanan yang bertemu di Twitter.

"Aku mutualan sama Mas Ari di awal bulan Desember 2019, awalnya aku reply twitt Mas Ari yang nongol di timeline aku. Tiba-tiba Mas Ari follow aku terus minta di follback, ya udah aku follback," kata Regina saat dihubungi Kompas.com, Rabu (26/2/2020).

Kemudian, imbuhnya, seiring berjalannya waktu, mulai intens pula menjalin hubungan dengan pria yang berasal dari Magelang tersebut.

Baca juga: 6 Cara Membuat Format Tulisan Unik di WhatsApp

Meminta nomor WhatsApp

Hal itu ternyata juga mulai memunculkan riak-riak percintaan di antara mereka berdua.

Let's block ads! (Why?)



"viral" - Google Berita
February 26, 2020 at 07:34AM
https://ift.tt/396of8g

Viral, Wanita Ini Temukan Jodoh Melalui "Mutualan" di Twitter, Ini Kisahnya... - Kompas.com - KOMPAS.com
"viral" - Google Berita
https://ift.tt/31KOwoV

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Viral, Wanita Ini Temukan Jodoh Melalui "Mutualan" di Twitter, Ini Kisahnya... - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.