Search

Video Viral Pesan Suster di Italia untuk Sanak Saudara di Maumere NTT - Suara.com

Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang suster asal Indonesia di Italia memberikan pesan kepada masyarakat di Nusa Tenggara Timur (NTT). Ia mengatakan bahwa virus corona (Covid-19) sangat berbahaya.

Video viral di media sosial dan salah satunya diunggah oleh akun Twitter @AnakLolina pada Selasa (24/3/2020).

Tidak dijelaskan nama suster dalam video yang viral itu. Namun rekaman berdurasi 2.20 detik ini telah disaksikan lebih dari 43 ribu kali oleh warganet, pada Kamis (26/3/2020) sore.

Dalam video itu, sang suster berkata, "Dengan pengalaman yang saya alami di sini, puji Tuhan kami baik-baik. Aman-aman. Tidak ada yang terganggu. Tapi dengan perasaan takut yang luar biasa".

Ia mengatakan bahwa virus Covid-19 ini sangat berbahaya untuk semua orang.

"Mungkin di kampung halaman ini kita anggap sebagai pilek atau penyakit biasa. Tapi kalau kita sudah mengalami baru kita buka mata bahwa ini penyakit sangat berbahaya bagi semua," ujarnya.

Suster itu mengingatkan kepada sanak saudara yang ada di Maumere, NTT untuk patuh pada aturan pemerintah. Seperti imbauan untuk tinggal di rumah.

"Kalau tinggal di rumah bukan berarti kita mulai berkumpul-kumpul, untuk makan-makan, minum-minum, atau bersama-sama, tidak," katanya.

Ia meminta untuk masyarakat di Maumere agar tidak menerima tamu meskipun sudah tinggal di rumah.

Suster ini juga menceritakan ribuan orang di Italia telah menjadi korban virus corona. Menurutnya, orang di sana tidak mentaati perintah yang telah diberikan.

"Karena dengan pengalaman di sini di Italia, pemerintah sudah tetapkan untuk 14 hari semua orang Italia harus tinggal dalam rumah. Semua aktifitas dan pekerjaan ditutup. Tapi karena orang melawan," ujarnya.

Ia menambahkan, "Akhirnya penyakit ini menyebar sampai seluruh Italia. Sampai beribu-ribu orang meninggal. Sampai kita tidak tahu lagi bagaimana caranya membasmi penyakit ini".

Video ini kemudian diunggah ulang oleh politikus PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko, Kamis (26/3/2020).

Video Viral Pesan Suster di Italia untuk NTT (twitter)
Video Viral Pesan Suster di Italia untuk NTT (twitter)

Menurut Budiman, imbauan yang dikatakan oleh suster dalam video viral itu sebaiknya berlaku di seluruh Indonesia.

"Berlaku untuk seluruh kabupaten kota se Indonesia..." tulis Budiman melalui akun Twitter pribadinya, @budimandjatmiko.

Sementara akun Twitter @AnakLolina yang mengunggah video itu memberi narasi seperti berikut.

"Pesan singkat dari seorang suster yang ada di Italia untuk sanak familinya yang ada di Maumere Flores NTT ! Warga +62 (Indonesia--red) simak pesan singkat ini & ikuti sarannya sebelum terlambat agar kita tidak seperti Italia," tulisnya.

Catatan Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal virus corona Covid-19, sila hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119 dan 119.

Let's block ads! (Why?)



"viral" - Google Berita
March 26, 2020 at 05:50PM
https://ift.tt/2Jhvija

Video Viral Pesan Suster di Italia untuk Sanak Saudara di Maumere NTT - Suara.com
"viral" - Google Berita
https://ift.tt/31KOwoV

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Video Viral Pesan Suster di Italia untuk Sanak Saudara di Maumere NTT - Suara.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.