Suara.com - Kementerian Sosial (Kemensos) memberikan sosialisasi agar terhindar dari virus corona (COVID-19) melalui video TikTok. Tiga pegawai Kemensos memperagakan beberapa gerakan dan membuat video itu viral.
Sementara itu, sosok nyentrik yang viral karena salah pasang microphone clip on di telinga terungkap identitasnya.
Berikut 5 berita viral yang dihimpun Suara.com pada Jumat (6/3/2020).
1. Bagikan Tips Cegah Virus Corona, Video TikTok Pegawai Kemensos Viral
Banyak video TikTok yang mendadak viral di media sosial, seiring dengan mewabahnya virus corona Covid-19. Seperti halnya dengan video TikTok pegawai Kementerian Sosial (Kemensos) kali ini.
Video itu dibagikan oleh akun Instagram @linjamsosoke beberapa waktu lalu dan memantik atensi warganet. Terlihat dalam video tersebut, tiga orang pegawai Kemensos tengah memperagakan tips mencegah penularan virus corona.
2. Videonya Pasang Clip On di Telinga Viral, Terungkap Identitas Sosok Nyentrik Ini
Belum lama ini video seorang pria memasang clip on di telinga beredar viral di Twitter. Video tersebut diunggah pengguna Twitter @Sang13AjiS dan dibagikan ulang oleh @mynocontext.
Dalam video tampak seorang pria dengan dandanan yang gahar. Wibawanya semakin terpancar karena di sekitarnya ada beberapa orang yang tampaknya adalah anak buahnya.
3. Viral Guru dan Murid SMK di Maluku Utara Seberangi Sungai Demi Ikut Ujian
Beredar video yang menunjukkan guru dan murid di salah satu SMK di Maluku Utara menyeberangi sungai dengan arus yang deras demi ikut ujian. Video tersebut tersebar luas di Twitter dan Facebook.
Rekaman berdurasi 1.17 menit ini diunggah oleh akun Facebook Majelis Kopi pada Kamis (5/3/2020). Sementara itu di Twitter, akun @black__valley1 mengunggah video yang sama pada Jumat (6/3/2020).
4. Viral, Polisi Tolong Ibu dan Bayi yang Terjebak Ricuh Ojol di Babarsari
Ricuh antara ratusan driver ojol dengan sekelompok massa membuat kawasan Babarsari sempat mencekam, Kamis (5/3/2020) sore.
Dari pantauan SuaraJogja.id di lapangan, tampak sejumlah massa sore tadi sekitar pukul 16.00 berlarian di sekitar pertigaan Babarsari sambil membawa kayu dan sejumlah benda keras.
5. Viral Kolam Air Susu di Gowa Sulsel, Tak Pernah Sepi Pengunjung
Kolam air yang berwarna putih seperti susu di Dusun Songkolo, Lingkungan Cambayya, Kelurahan Bontomanai, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan ramai dikunjungi warga.
Foto dan video kolam "air susu" ini juga tersebar luas dan viral di media sosial. Seperti dalam unggahan akun Instagram @makassar_iinfo, Jumat (6/3/2020).
"viral" - Google Berita
March 07, 2020 at 06:35AM
https://ift.tt/2wwwkEF
Video TikTok Kemensos Cegah Virus Corona dan 4 Berita Viral Lain - Suara.com
"viral" - Google Berita
https://ift.tt/31KOwoV
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Video TikTok Kemensos Cegah Virus Corona dan 4 Berita Viral Lain - Suara.com"
Post a Comment