Seorang pria di Palembang, Sumatera Selatan, ditangkap warga karena disebut mencuri beras viral di media sosial. Faktanya pria itu bukan mencuri beras, tapi melempar masjid dan rumah warga.
Seperti dilihat detikcom, Rabu (22/4/2020) terlihat seorang pria berlari di trotoar jalan di daerah Bukit, Ilir Barat I, Palembang. Tiba-tiba warga dengan sepeda motor datang menangkap pelaku.
"Maling beras di bukit Palembang, kena kejar terus setelah kena ditabrak motor ketangkap," tulis caption salah satu akun Instagram.
Kapolsek Ilir Barat I, Kompol Yenni ketika dikonfirmasi membenarkan penangkapan itu. Namun pelaku inisial A itu bukan maling beras, melainkan melempar masjid dan rumah warga.
"Di media sosial memang viral ditangkap karena mencuri beras. Faktanya bukan, A ini melempar masjid dan rumah warga di sekitar TKP itu," Yenni ketika dimintai konfirmasi, Rabu (22/4/2020).
"viral" - Google Berita
April 22, 2020 at 11:54AM
https://ift.tt/2KB5I9v
Viral Pria di Palembang Ditangkap Karena Maling Beras, Begini Faktanya - detikNews
"viral" - Google Berita
https://ift.tt/31KOwoV
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Viral Pria di Palembang Ditangkap Karena Maling Beras, Begini Faktanya - detikNews"
Post a Comment