Search

IMB Sempat Bermasalah, Segel Bank yang Viral karena Trotoar Dilepas - Detiknews

Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan penataan trotoar di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, sudah sesuai aturan. Pemprov DKI Jakarta sempat menyegel bangunan bank karena permasalahan izin mendirikan bangunan (IMB), tapi kini segel sudah dicabut.

"Sudah dicabut, oleh pemda lagi," kata petugas keamanan gedung yang terletak di Jalan Taman Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (1/12/2019).


Segel tersebut menurutnya sempat dipasang seminggu yang lalu. Namun sesudah itu, pihak bank mengadakan pertemuan dengan Pemrov DKI Jakarta."Ada semingguan (disegel)," tuturnya.
IMB Sempat Bermasalah, Segel Bank yang Viral karena Trotoar DilepasFoto: Pemprov sempat memasang segel (dok Istimewa)

Petugas mengatakan tidak mengetahui detail penyegelan. Dia menuturkan permasalah tersebut sudah ditangani oleh atasannya.

"Kalau itu kurang tahu, yang tahu bos saya," paparnya.

IMB Sempat Bermasalah, Segel Bank yang Viral karena Trotoar DilepasFoto: Segel sudah dilepas (Rizal/detikcom)

Di lokasi tersebut, viral mengenai beda tinggi trotoar dan halaman gedung. Hal itu dikeluhkan karena nasabah bank tidak bisa memarkir kendaraannya di halaman tersebut.
Dalam video tersebut menunjukkan tinggi trotoar yang baru saja direvitalisasi hingga mencapai sekitar 25 cm, Jalan Taman Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (1/12/2019). Akun Twitter @fajar_istan mengunggah video tersebut dan mempertanyakan tingginya trotar tersebut.

"Cakep nih trotoar CIMB Niaga, Kemang. Mau nanya dong pak @aniesbaswedan, nasabah nya gimana kalau mau parkir ?" tulis akun tersebut.

Tonton juga DPRD DKI Pertanyakan Anggaran Trotoar Capai Rp 1,2 Triliun :

Let's block ads! (Why?)



"viral" - Google Berita
December 01, 2019 at 06:31PM
https://ift.tt/2q7HQU3

IMB Sempat Bermasalah, Segel Bank yang Viral karena Trotoar Dilepas - Detiknews
"viral" - Google Berita
https://ift.tt/31KOwoV

Bagikan Berita Ini

0 Response to "IMB Sempat Bermasalah, Segel Bank yang Viral karena Trotoar Dilepas - Detiknews"

Post a Comment


Powered by Blogger.